Selasa, 10 Oktober 2017

Beberapa Komunitas Linux di Indonesia

KOMUNITAS LINUX INDONESIA






Assalam mu'alaikaum W.b


Selain beberapa organisasi sebagaimana yang telah disebutkan di atas, ada beberapa organisasi atau komunitas yang memiliki peran cukup besar dalam kerangka memajukan penggunaan Linux (Open Source Software) di Indonesia. Beberapa organisasi atau komunitas tersebut antara lain adalah:


KPLI

KPLI (Kelompok Pengguna Linux Indonesia): Sebuah Wadah menampung Aspirasi Linux Indonesia lihat disini

KELOMPOK LINUX CEWEK

Kelompok LinUx ceWEK (KLUWEK): adalah sebuah kelompok perempuan Indonesia yang berkecimpung dalam dunia Open ource secara umum dan Linux secara khusus. 'Berkecimpung' di sini berarti belajar untuk memakai, membuat kernel baru, dan mempromosikan sistem operasi berbasis linux dan aplikasi open source lainnya dalam menyelesaikan suatu pekerjaan lihat disini

PERL - INDONESIA

PERL-Indonesia : Sebuah portal untuk pengguna bahasa pemrograman Perl dalam bahasa Indonesia lihat disini

FREEBSD INDONESIA

FreeBSD Indonesia : Situs BSD informatif dan aktual dalam bahasa Indonesia lihat disini

ASOSIASI WARNET INDONESIA

Asosiasi Warnet Indonesia (AWARI): Website tentang kegiatan pengelola dan pemakai Warung Internet di Indonesia lihat disini

IGORSOS

IGORSOS (Indonesia Goes Remote Sensing Open Source) : Komunitas Pengguna dan Pengembang Open Source untuk Penginderaan Jauh Indonesia. Komunitas ini merupakan organisasi informal LAPAN dan sebagian besar anggotanya merupakan pegawai LAPAN.

UGM GOES OPEN SOURCE

UGM Goes Open Source (UGOS) : Komunitas open source yang sangat positif dari perguruan tinggi negeri di Indonesia lihat disini

KOMUNITAS UBUNTU INDONESIA

Komunitas Ubuntu Indonesia : Sebuah komunitas yang berusaha mengembangkan Ubuntu menjadi software yang banyak digunakan di Indonesia. Salah satu hasil kerja dari komunitas ini adalah software BlankOn yang bekerjasama dengan YPLI lihat disini

KOMUNITAS OPENSUSE INDONESIA

Komunitas OpenSuse Indonesia : Sebuah komunitas pencinta distro OpenSuse lihat disini

DEBIAN-ID

Debian-id merupakan unofficial site para Debianners yang umumnya berada di Indonesia, tempat bagi para Debianners berkumpul, berbagi informasi dan ilmu, baik seputar Debian maupun aplikasi Open Source lain lihat disini

INDONESIA SLACKWARE

Indonesia Slackware Community adalah komunitas pencinta Distro Slackware kemudian disebut Slackers yang umumnya berada di Indonesia, tempat bagi para Slackers berkumpul, berbagi informasi dan ilmu, baik seputar Slackware maupun aplikasi Open Source lain lihat disini

INDONESIA FEDORA LINUX COMMUNITY

Indonesia Fedora Linux Community adalah komunitas pengguna Distro Fedora yang umumnya berada di Indonesia, tempat berkumpul, berbagi informasi dan ilmu, baik seputar Fedora maupun aplikasi Open Source lain lihat disini

MAKASSAR

Makassar Slackers adalah komunitas pencinta Distro Slackware, khususnya yang berada di kota Makassar dan umumnya yang berada di Indonesia, tempat bagi para Slackers berkumpul, berbagi informasi dan ilmu, baik seputar Slackware GNU/Linux maupun applikasi Open Source lainnya lihat disini

INDONESIA ZENWALK COMMUNITY

Indonesian Zenwalk Community adalah komunitas pengguna Distro Zenwalk yang umumnya berada di Indonesia, tempat berkumpul, berbagi informasi dan ilmu, baik seputar zenwalk maupun aplikasi lainnya.

GNOME INDONESIA

GNOME Indonesia adalah kelanjutan proyek pengalibahasaan sistem GNOME ke dalam Bahasa Indonesia. Diharapkan GNOME Indonesia dapat menjadi pusat rujukan GNOME dalam berbagai hal untuk orang Indonesia.

JAVA USER GROUP INDONESIA

Java User Group Indonesia adalah komunitas pengguna Java yang umumnya berada di Indonesia, tempat berkumpul, berbagi informasi dan ilmu, baik seputar java lihat disini

AIR PUTIH

AirPutih adalah sebuah lembaga yang mendorong masyarakat agar melek teknologi informasi (TI) dan menjadikannya alat untuk mewujudkan sebuah masyarakat yang kuat di Indonesia lihat disini

ASOSIASI OPEN SOURCE INDONESIA

Asosiasi Open Source Indonesia (AOSI) adalah sebuah organisasi yang bertujuan mendorong dan menjembatani pengembangan Open Source Software dan Free Open Source Software menjadi sebuah solusi yang dapat diandalkan dalam bidang Teknologi Informasi di Indonesia.

KOMUNITAS MARDRIVA INDONESIA

Komunitas Mandriva Indonesia adalah komunitas pengguna Mandriva yang umumnya berada di Indonesia, tempat berkumpul, berbagi informasi dan ilmu, baik seputar Mandriva maupun applikasi Open Source lainnya lihat disini

DEBIAN INDONESIA

Debian Indonesia adalah komunitas pengguna debian yang umumnya berada di Indonesia, tempat berkumpul, berbagi informasi dan ilmu, baik seputar debian maupun applikasi Open Source lainnya lihat disini
Nah itulah beberapa Komunitas yang sudah ada di Indonesia, menarik ya! Sebenarnya masih banyak sih komunitas Linux yang ada di Indonesia hanya itu yang bisa saya muat dalam artikel ini.
Wassalam



EmoticonEmoticon